1,06 Miliar Orang Masih Aktif Facebook-an

By Muhammad Fathoni Jumat, 01 Februari 2013 0 comments


 







JAKARTA - Facebook mengeluarkan sejumlah prestasinya melalui laporan keuangan untuk kuartal empat  2012. Perusahaan mengungkapkan, satu miliar lebih pengguna internet masih aktif menggunakan jejaring sosial itu tiap bulan.
Dilansir dari CNET, Jumat (1/2/2013), Facebook kini mencatatkan 1,06 miliar orang masih aktif Facebook-an tiap bulan. Selain itu perusahaan juga mengungkapkan peningkatan 25 persen pengguna dan 28 persen pengguna harian. Untuk pengguna yang mengakses Facebook melalui perangkat mobile, dilaporkan tumbuh 57 persen.
Meski tidak mengungkapkan rincian jumlah yang mengakses Facebook melalui perangkat mobile per hari, namun perusahaan mengatakan, pencapaian ini melampaui jumlah orang yang mengakses jejaring sosial besutan Mark Zuckerberg melalui dekstop untuk pertama kalinya.
Sementara itu, Facebook mencapai satu miliar pengguna pada September lalu. Perusahaan juga mengungkapkan terdapat 1,13 triliun "like", 219 miliar foto yang diunggah, dan memiliki 604 juta pengguna ponsel.
Beberapa waktu lalu, dari peta persebaran jejaring sosial yang dirilis dua kali setahun. Facebook masih memimpin di 127 negara dari 137 negara yang diobservasi. Armenia, Latvia, Kygyzstan, dan Vietman merupakan negara di antara 10 negara yang didominasi oleh jejaring sosial itu.
Pertumbuhan paling besar menurut  Cosenza  ialah Asia dengan 278 juta pengguna dan menjadi populasi terbesar. Eropa saat ini memiliki jumlah pengguna Facebook lebih sedikit daripada Asia dengan 251 juta pengguna secara keseluruhan. Kemudian diikuti Amerika Utara 243 juta pengguna, Amerika Selatan 142 juta, Afrika 52 juta, dan Oseania 15 juta pengguna.

Sharing is sexy

Related posts

0 komentar for this post

Leave a reply